Facebook Twitter Google+ RSS
Loading...

Catatan Kecil dari Solo



Setelah diguncang-guncang bus malam yang sungguh membuatku tak dapat memejamkan mata, dan semalam di Solo yang memberi kesan tersendiri bagiku, akhirnya aku memiliki catatan-catatan kecil di setiap detiknya.

Sastra….yang selama ini pengajarannya selalu dianaktirikan, dapat dijadikan salah satu cara untuk menanamkan pendidikan karakter. Menulis atau membaca puisi, bermain peran, yang selama ini sangat jarang dipraktikkan oleh sebagian guru di sekolah-sekolah, khususnya sekolah dasar, ternyata memiliki banyak manfaat.

Aku ambil contoh bermain peran. Sejak usia balita anak menyukai bermain peran. Dan peran yang dibawakan mengambil contoh perilaku orang- orang terdekatnya seperti orangtua, guru, dokter, dan sebagainya. Dan manfaat yang diambil apabila anak bermain peran adalah :
11. Mengekspresikan emosi
Dalam teater dikenalkan berbagai macam ekspresi. Ada sedih, marah, kecewa, gembira, kesal, dan masih banyak lagi. Selanjutnya mereka akan diajarkan bagaimana mempraktikkan emosi tersebut dan cara mengendalikannya.
22. Belajar Disiplin
Dalam drama umumnya dibagi menjadi beberapa babak. Sehingga anak dituntut untuk disiplin saat memasuki babak tertentu agar babak berikutnya tidak terlambat. Sehingga tidak ada keterlambatan waktu pementasan.
33.  Kemampuan Kognitif dan Berbahasa
Adanya dialog – dialog yang harus dihafal dan dipahami, menambah kemampuan anak untuk lebih keras menajamkan daya ingat mereka dan menambah kemampuan dalam berbahasa. Karena pada umumnya bahasa dalam drama memiliki tata bahasa yang lebih baik dibanding dalam percakapan sehari-hari, serta dalam intonasi dan pengucapan.
44. Kompetisi
Semangat kompetisi umumnya terasa ketika melakukan pemilihan peran. Mereka akan menginginkan peran utama, sehingga mereka berpacu untuk berperan sebaik mungkin.
55.  Sosialisasi
Karena banyak tokoh yang harus diperankan, maka seorang anak harus bekerja sama dengan teman-temannya untuk memerankan tokoh lainnya. Karena kerja sama yang baik tentunya dapat menjadikan pertunjukkan kelompok mereka lebih baik.


Teater Anak yang diamainkan oleh anak-anak Sangiran

Semua berusaha menjadi yang terbaik dalam memerankan tokohnya masing-masing

Kerjasama yang harus dilakukan dalam pementasan teater







































 Nah, itulah catatan kecilku tentang bermain peran yang akhirnya dapat kutumpahkan di sini. Karena selama ini masih tersimpan dalam benakku saja.
Mudah-mudahan dengan catatan kecil ini dapat bermanfaat, dan akan ada siswa yang meraih nilai sempurna dalam UN untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, bahasa persatuan kita.

0 komentar:

Posting Komentar

 
TOP